Label

Minggu, 04 November 2012

Dunia Kiamat Sebelum Waktunya



sudah lima hari Kotor tak mandi, sudah tiga hari Kotor tak makan, sudah dua hari Kotor tak mencuci baju, dan sudah kurang lebih dari sejam Kotor tak minum. Namanya Kotor, nama lengkapnya Kotor Kerna Ta’kucel. sudah sebulan lamanya dia berdiam diri, hidupnya yang teratur kini tak teratur, dirinya yang dulu periang kini malah jadi meriang. ada apa gerangan yang menimpa Kotor, seberapa besarkah masalah yang dia hadapi sehingga dia sampai tak mau mandi selama lima hari. badannya kotor sekarang, sekotor namanya.
ternyata Kotor terserang penyakit asmara, lebih tepatnya penyakit penolakan cinta, penyakit umum yang biasa menimpa pria. tapi kenapa Kotor sangat stres dengan masalah seperti itu. bukankah penolakan asmara itu hal yang lumrah, hal y

Jumat, 02 November 2012

Anjing Menggonggong Kafilah pun tak Berlalu



Semua cacian sudah terlanjur aku dapatkan, sebuah hinaan, sebuah hasutan dan segelintir ocehan begitu sering aku dengar. Berawal dari pernikahanku dengan seorang pelacur muda yang cantik dan juga baik. memang wanita itu gadis yang baik dengan pekerjaan yang amat busuk, busuk pekerjaannya cantik hatinya. itu menurutku karena aku telah mempersuntingnya dan aku telah jatuh cinta dibuatnya. banyak pertentangan yang menyelimutiku dengan niatku tatkala ingin mempersuntingnya. pertentangan itu amat deras apalagi dikalangan keluargaku. apa daya keputusanku sudah bulat, hingga akhirnya aku minggat, lebih tepatnya lagi aku di usir oleh orang tuaku sendiri.
Sekarang aku sudah menikah, dengan wanita yang kuinginkan dengan perempuan mantan PSK

Selasa, 30 Oktober 2012

Hasrat Birahi, bukan Birahi

          "pergi...!" itu kata terakhir yang aku ucapkan. dan aku mengucapkannya pada diriku sendiri, bukan pada orang lain seperti kamu yang tidak saya kenal.
"pergi aku kini benar-benar ingin mengusir mu dari kehidupanku!". kali ini aku berucap lagi dan itu juga untuk terakhir kalinya kalo memungkinkan aku mengucapkan itu bukan buat kamu, tapi itu kutujukan buat hatiku. hati yang terpenjara, hati yang didalamnya terdapat suatu hal yang abstrak yang kata orang sering disebut perasaan, dan perasaan itu kini makin terjebak dalam rangkaian labirinku yang rumit.

Minggu, 28 Oktober 2012

Bermain Nafsu itulah Pemuda




memiliki nafsu itulah pemuda, nafsu yang menggebu, nafsu yang kian merombak tatanan segala apa yang tertata. aku pemuda, aku pun bernafsu. bernafsu merubah apa yang ingin dirubah, bernafsu untuk memulai apa yang harus dimulai, bernafsu untuk memulai sebuah perubahan.
tak salah jika pemuda memang suka bermain nafsu, hasrat yang biru, keinginan yang tak kenal waktu, kelincahan berpikir terhadap sesuatu yang baru. gambaran manusia-manusia pembaharu. itu pemuda.. pemuda yang bepikir kita harus satu seperti para pendahulu berjuang melawan badai salju, melawan hal yang ragu, bersatu dari timpukan batu, dari lemparan paku. hingga melahirkan sebuah hal yang bukan benalu. itulah nafsu.. nafsu pemuda...nafsu pemuda yang dulu.